Dimohon untuk menyertakan link jika menggandakan artikel yang ada pada blog ini. Terima kasih!

Sunday, 18 March 2012

Keajaiban angka (8): Keajaiban Jam Analog


Sebelumnya persiapkan gambar jam dinding dan gambar bulan dan bintang. (simbol tambahan)

1. Pilihlah angka dari angka 4-12. Contoh: Saya memilih angka 7 dan teman saya 12.

2. Jalankan jari anda sejumlah angka yang anda pilih. Misalnya: Jika Saya memilih angka 7, maka saya akan berjalan dari gambar bulan dan bintang dan jatuh pada angka 4 (Bulan, Bintang, 12, 1, 2, 3, 4 = 7 langkah), dan teman saya pada angka 9. (bulan, bintang, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9)

3. Hapuslah Dua simbol Bulan dan Bintang tersebut kemudian melangkahlah sejumlah angka pilihan anda dengan berlawanan arah jarum jam/searah perputaran bumi. Contoh: Karena saya tadi milih angka 7, maka perjalanan saya jatuh pada angka 9 (3, 2, 1, 12, 11, 10, 9). Dan teman saya pada angka yang sama dengan saya, yakni: 9 (8,7,6,5,4,3,2,1,12,11,10,9)

4. Hapuslah angka 2, 3, 4, dan 12. Kemudian melangkahlah 4 langkah dengan bebas, bisa searah maupun berlawanan arah jarum jam. Contoh:
Jika saya searah jarum jam: 10,11,3,5
dan teman saya berlawanan arah jarum jam: 8, 7, 6, 5.
Hm... titik temu kami jatuh pada angka 5. Bagaimana caranya agar saya bisa menentukan hasil akhirnya menjadi angka 7?

Maka saya harus meletakkan simbol bulan bintang dibalik angka 2. Dan penghapusan angka pada point ke-4, haruslah pada 2,3,4, dan 6.
Dan... simbol-simbol angka pada jam bisa diganti dengan yang lain, sepert nama bulan atau zodiak.

No comments:

Post a Comment