Dimohon untuk menyertakan link jika menggandakan artikel yang ada pada blog ini. Terima kasih!

Wednesday, 28 March 2012

Zodiak


Zodiak (dari kata Yunani, Zoodiacos Cyclos = Lingkaran hewan) adalah sebuah sabuk khayal dilangit dengan lebar 18o yang berpusat pada lingkaran Ekliptika, tetapi istilah ini dapat pula merujuk pada rasi-rasi bintang yang dilewati oleh sabuk tersebut, yang sekarang berjumlah 13. Dipercaya awal mula konsep ini berasal dari peradaban lembah sungai Eufrat, kemungkinan hanya dengan 6 rasi: Capricornus, Pisces, Taurus, Cancer, Virgo, dan Scorpio. Dan kemudian dipecah menjadi 12 karena penampakan tahunan 12 kali Bulan Purnama pada bagian-bagian berurutan dari sabuk tersebut. Adapun Horoskop, adalah sebuah bagan atau diagram yang menggambarkan posisi matahari, bulan, planet-planet, aspek-aspek astrologis, dan sudut-sudut sensitive pada saat kelahiran seorang anak. Kata Horoskop berasal dari bahasa Yunani, Horoscopos (Jamak: Horoskopo) yang berarti “mengamati”, “memeriksa waktu”, jam, atau “tanda (tanda-tanda)jam”. Kata ini digunakan oleh sebagian metode ramalan mengenai peristiwa-peristiwa yang berkaitan dengan waktu-waktu tertentu digambarkan dalam dasar-dasar astrologi horoskopis.
Add captio
Semoga dengan adanya artikel ini bisa diambil kesimpulan, bahwa zodiak yang kita kenal selama ini adalah warisan dari para kepercayaan manusia zaman purba yang mengenal adanya para dewa-dewi, yang tentu saja bertentangan dengan manusia modern; Monotheis.
Tidak terkecuali bagi mereka yang menganut trinitas. Sebagaimana yang tergambar dalam simbol Taoisme, hitam tak selamanya kelam, pastilah ia masih menyimpan sisi putihnya, dan begitu pula sebaliknya. Maka besar harapan, agar kita bisa mengambil sisi positif dari apa yang kita anggap "salah", dan begitu pula sebaliknya.

Aries (21 Maret - 20 April)

Aries adalah zodiak yang muncul pertama kali. Dahulu kala, Aries digambarkan sebagai domba  jantan yang biasa disebut Ram. Domba jantan itu dianggap sebagai jelmaan dari Dewa Mesir kuno bernama Amon, tapi dalam mitologi Yunani, Zodiak ini digambarkan sebagai domba yang bertanduk emas. Asalnya dari domba berbulu emas yg dikirim oleh Nephele untuk menyelamatkan putra-putrinya: Phrixus & Helle yg hendak dihukum mati oleh ayahnya, Raja Athamas, atas hasutan ibu tiri mereka, Ino.

Domba tersebut, Ia membawa Phrixus & Helle terbang meninggalkan Boeotia menuju ke Colchis di Caucasus. Tetapi dalam perjalanan, Helle jatuh ke laut & tenggelam ke laut yang sejak saat itu dinamai Hellespont (Yunani: Pontus = Sea).
Sesampainya di Colchis, Phrixus diterima oleh Raja Aetes & dinikahkan dengan putri sulungnya. Dan sebagai tanda terima kasihnya kepada para dewa-dewi yang telah melindunginya selama perjalanan, Phrixus mengorbankan domba tersebut & memberikan bulu emasnya kepada mertokunya.

Taurus (21 April - 20 Mei)

Zodiak Taurus yang dilambangkan dengan Banteng jantan, merupakan zodiak kedua. Menurut mitologi Yunani, banteng itu penjelmaan dari Dewa Zeus yang suka mengubah-ngubah dirinya. Pada jaman lampau, Zeus digambarkan sebagai penguasa kerajaan Yunani. Zeus sangat kuat dan termasyhur. Selain itu, dia juga bijaksana. Kata Taurus berasal dari nama bintang Aldebaran yang disebut juga Alpha Centauri, yaitu bintang yang sangat cemerlang. Cahaya bintang yang kuat dan hebat ini cocok dengan gambaran Zeus yang hebat itu.

Banteng jelmaan Jupiter saat menculik putri raja Europa, putri dari raja Agenor dari Sidon & Ratu Telephassa.
Putri Europa, beberapa hari sebelum diculik, bermimpi tentang 2 orang wanita, East & West, yang sedang bertengkar memperebutkan dirinya, yang diakhiri dengan kemenangan West, itu berarti dia harus meninggalkan tanah kelahirannya untuk pergi ke barat. Dan dia menolaknya.
Akhirnya Jupiter sendiri menjelma menjadi banteng jinak di antara ternak peliharaan ayah putri raja Europa.
Princess Europa terpikat oleh banteng tersebut & duduk di atas punggungnya. Tidak diduga, banteng tersebut. kemudian melarikan putri raja Europa dengan menyeberangi lautan hingga ke Crete & sejak saat itu daerah barat di sekitarnya menyandang namanya.
Begitu tiba di Crete, Jupiter menampakkan wujud aslinya sebelum menikahi putri raja Europa dalam wujud rajawali emas. Dan dari situlah lahir 3 putra dari perkimpoian mereka: Minos, Rhadamanthys, & Sarpedon.

Gemini (21 Mei - 20 Juni)

Gemini merupakan zodiak ke-3. Zodiak ini digambarkan dengan sepasang anak kembar. Lambang Zodiak tersebut memiliki banyak arti. Menurut Astrologi Mesir, Gemini dilambangkan dengan sepasang ayam jago kembar. Kekembaran ini, menurut mitologi Yunani, dihubungkan dengan si kembar Romulus dan Remus, para pendiri kota Roma.

Menurut cerita, mereka yang berbintang Gemini berada di bawah naungan dua dewa, yaitu Castor dan Pollux. Atau bisa pula disebut Alpha dan Beta Geminorum. Nah, dari kata Geminorum inilah muncul zodiak Gemini.
Jupiter yg terpikat oleh kejelitaan ratu Leda of Sparta, mendatanginya dalam wujud angsa putih, padahal ratu Leda of Sparta udah bersuamikan raja Tyndareus.
Dari hasil hubungan mereka ratu Leda of Sparta melahirkan 2 butir telur. Dari 2 butir telur tersebut menetaslah 4 bayi: Clytaemnestra, Castor, Pollux, & Helen.
Clytaemnestra & Castor adalah putri & putra dari raja Tyndareus, karena itu mereka fana, sedangkan Pollux & Helen adalah benih dari Jupiter karena itu mereka menjadi abadi.
Setelah dewasa Castor & Pollux menjadi 2 saudara yg saling menyayangi & tak terpisahkan. Mereka juga pendekar-pendekar yg gagah berani, mereka ikut dalam ekspedisi mencari bulu domba emas di Colchis bersama para Argonauts yg lainnya & membuktikan merekalah yg terbaik dalam bertinju.
Raja Leucippus menjanjikan pada 2 putrinya untuk menjadi istri mereka namun kemudian malah menikahkan mereka kepada putra-putra King Messenia: Idas & Lynceus.
Akibatnya terjadi pertempuran di antara mereka.
Dalam pertempuran itu, Castor tewas oleh Idas yang kemudian dibinasakan oleh petir Jupiter, sementara Pollux menewaskan Lynceus.
Pollux begitu berduka ditinggal oleh Castor sehingga memohon kepada Jupiter mencabut keabadiannya agar dapat menyusul Castor ke Hades. Jupiter yg terharu menyaksikan cinta Pollux pada saudaranya kemudian mengangkat mereka berdua menjadi rasi bintang Gemini di angkasa.

Cancer (21 Juni - 20 Juli)

Kepiting atau C rab merupakan lambang zodiak Cancer. Sebagai zodiak ke-4, kepiting menggambarkan seekor makhluk yang sangat keras karena harus berjuang mempertahankan hidupnya. Menurut kepercayaan Yunani, kepiting ada hubungannya dengan dewa Hercules.

Kisahnya, dahulu kala kepiting pernah menjepit Hercules. Waktu itu, Hercules sedang berkelahi melawan Hera, isteri Zeus. Meski kepiting tidak menang, toh Hera sangat berterima kasih padanya karena menolongnya melawan Hercules. Akhirnya, kepiting diberi penghargaan. Dia ditempatkan dilangit sebagai salah satu bintang.
Kepiting raksasa yg dikirim oleh Juno untuk membantu Hydra membunuh Hercules yg sedang melaksanakan tugas keduanya dari Raja Eurystheus of Mycaena, yaitu memusnahkan Hydra, monster beracun berkepala 9 (ada juga yang berpendapat 10) dari rawa-rawa Lerna.
Ketika Hercules sedang bersusah payah memerangi Hydra, tiba-tiba dirasakannya ada suatu benda tajam mencapit kakinya, ternyata seekor kepiting raksasa. Dengan gusar dihancurkannya tubuh kepiting tersebut.
Juno merasa kecewa karena tujuannya membunuh Hercules tak terlaksana namun menghargai kesetiaan kepiting tersebut. sehingga kemudian mengangkat tubuhnya ke angkasa & menjadikannya rasi bintang Cancer. 

Leo (21 Juli - 21 Agustus)

Lambang zodiak ke-5 ini adalah singa. Binatang buas ini dihubungkan dengan Nemea, singa yang berhasil ditaklukkan Hercules. Sebagai cowok yang perkasa, Hercules digambarkan bisa mengalahkan musuh - musuhnya dengan mudah. Bahkan, sejak bayi, hercules sudah sakti mandraguna. Waktu itu, dia bisa mengalahkan seekor ular yang sangat besar.

Keperkasaan Hercules itulah membuat orang yang berada dibawah naungan zodiak Leo juga kuat dan perkasa. Leo berada di bawah naungan dewa Regulus atau Aplha leonis. Mungkin, nama Leo diambil dari kata "Leonis" itu. 
Leo ini adalah jelmaan dari Sang Singa Nemea yg dibunuh Hercules.
Juno dalam kebenciannya terhadap Hercules membuatnya gila sehingga membunuh ke-3 putranya dari Princess Megara of Thebes.
Untuk menebus kesalahannya Hercules harus mengabdi kepada King Eurystheus of Mycaenea serta menunaikan 12 tugas berat. Tugas I yang harus ditunaikan adalah membunuh Sang Singa Nemean yg telah meneror penduduk Nemea selama bertahun-tahun.
Sang Singa Nemea ini memiliki kulit yg kebal senjata sehingga Hercules kesulitan menghadapinya, namun akhirnya ketika sang singa lelah, Hercules berhasil mencekik lehernya sampai mati. Setelah itu dengan menggunakan cakar sang singa sendiri Hercules menguliti sang singa & mengenakan kulitnya sebagai busana pelindung yg membuat Hercules sulit dilukai senjata apapun.

Virgo (22 September - 22 Oktober)

Nama zodiak ke-6 itu digambarkan sebagai dewi yang selalu bertindak menjadi pelayan. Namun, ia bukanlah sembarang pelayan. Ia adalah Pelayan berwajah cantik, berambut emas, berjubah putih, dan membawa seikat gandum.

Menurut kepercayaan Babilonia kuno, gadis pelayan tersebut dianggap sebagai Dewi Kesuburan. Orang Yunani menganggapnya sebagai Dewi Panen. Virgo berasal dari kata Virgin, yang artinya gadis perawan. Bagi mereka yang berbintang virgo, mereka berada dibawah naungan Spica alias Alpha Virginis.
Jelmaan Astrea, Dewi Kesucian, putri Jupiter dgn Justitia, Dewi Keadilan.
Dulu kala disaat dunia belum mengenal dosa, hubungan manusia dengan para dewa-dewi sangatlah harmonis. Mereka hidup di antara manusia di bumi. Sayang sekali hubungan ini kemudian rusak oleh dosa sehingga dewa-dewi tidak lagi berkenan tinggal di antara manusia & mereka meninggalkan bumi untuk tinggal di langit.
Astrea itulah yg terakhir meninggalkan bumi untuk tinggal di langit di antara bintang-bintang, menjadi rasi bintang Virgo, sang Perawan, karena Astrea bersumpah untuk tetap tinggal perawan sebagaimana keinginan ibunya sebelum dipersunting Jupiter.
Ada juga yg mengatakan bahwa rasi bintang Virgo adalah jelmaan dari Justitia sendiri & bukan Astrea, karena itulah dalam urutan berikutnya terdapat rasi bintang Libra yang tidak lain adalah penjelmaan dari timbangan yg dibawa oleh Justitia sebagai Dewi Keadilan

Libra (23 Oktober - 22 November)

Libra merupakan dewi keadilan. Zodiak Libra dilambangkan dengan seorang wanita yang sedang memegang sebuah timbangan emas. Libra adalah zodiak yang ke-7.

Makna yang terkandung pada timbangan itu adalah: dia yang berada dibawah naungan zodiak Libra siap bertindak sebagai merpati perdamaian.
Konon, bagi yang memiliki zodiak ini, berada di bawah lindungan dewa yang tidak bisa terlihat oleh mata. Sepertinya, sama sulitnya untuk melihat keadilan itu sendiri. Kata Libra berasal dari bahasa Romawi kuno yang kerap dipakai sebagai ukuran berat. Sehingga, lambangnya cocok dengan timbangan.

Scorpio (23 November - 22 November)

Kalajengking berkaki delapan yang besar-besar ini dijadikan lambang zodiak ke-8 dalam urutan perbintangan. Bagi yang berzodiak kalajengking, ada di bawah naungan dewa Antares atau Alpha Scorpio.

Menurut legenda yunani, kalajengking inilah yang menjepit kuda-kuda milik Matahari dan anaknya, Paeton. Kuda-kuda itu kalah dan melarikan diri. Jadi, kekuatan kalajengking melebihi kekuatan seekor kuda. Itu pula sebabnya, bagi mereka yang berzodiak kalajengking atau scorpio, digambarkan sebagai orang yang kuat, cerdas, dan pantang menyerah.
Orion adalah seorang pemburu bangsa Boeotia yg tampan & perkasa. Ketika menjalin cinta dengan Aurora, Dewi Fajar, Orion pernah sesumbar akan memusnahkan semua hewan buas di muka bumi dan mempersembahkannya bagi Aurora.
Apollo yg mendengar hal tersebut, kemudian mengirim seekor kalajengking raksasa untuk membunuh Orion. Aurora memohon bantuan Diana, Dewi Perburuan, agar menyelamatkan Orion.
Diana yg menyayangi Orion sebagai sesama pemburu bersedia menyelamatkan Orion. Pada saat Orion sedang dikejar-kejar oleh kalajengking raksasa tersebut, Diana bersiap-siap membidikkan panahnya untuk membunuh kalajengking tersebut. Tiba-tiba Apollo muncul & mengaburkan pandangan Diana sehingga anak panahnya meleset, justru mengenai Orion yg tewas seketika.
Diana menjadi berduka karena tak dapat menepati janjinya pada Aurora kemudian menempatkan Orion di angkasa sebagai rasi bintang Orion, sedangkan kalajengking rakasasa tersebut oleh Apollo juga ditempatkan di angkasa sebagai rasi bintang Scorpio dalam posisi sedang memburu Orion.

Sagittarius (23 November - 20 Desember)

Sagitarius masuk dalam urutan zodiak ke-9. Sang pemanah yang digambarkan menjadi lambang zodiak itu, wujudnya berupa campuran antara manusia dengan kuda. Sosoknya digambarkan dari pinggang sampai kepala berupa manusia yang akan membidik panahnya. Sedangkan dari pinggang ke bawah berupa tubuh seekor kuda.

Menurut kepercayaan Yunani, makhluk seperti itu ada yang baik dan ada pula yang jahat. Sisi baiknya, dia mau menolong makhluk lain. tapi jeleknya, dia suka menculik gadis-gadis calon pengantin dari calon suaminya. Zodiak Sagitarius berada dibawah naungan Dewa Sagitarius. Cheiron adalah seekor Centaur, makhluk yg bertubuh bagian atas berupa manusia, namun bertubuh bagian bawah berupa kuda, putra Saturn dari Phylira, seekor Oceanid.
Tidak seperti Centaur yg pada umumnya bersifat liar & buas, Cheiron memiliki kebijaksanaan & kemampuan yang tinggi dalam berbagai bidang sehingga banyak heroes yang memperoleh keahlian mereka karena didikan Cheiron, di antaranya adalah: Jason, Hercules, & Achilles.
Suatu hari Hercules mengunjungi Cheiron di guanya. Karena suatu kesalah pahaman akhirnya terjadilah pertempuran antara Hercules dgn para Centaur. Meskipun Cheiron sendiri tidak terlibat dalm pertempuran tersebut. Namun satu dari anak panah tersebut meracuni Hercules dan menembus tubuhnya dan menimbulkan luka yang tak tersembuhkan.
Celakanya Cheiron sendiri adalah tercipta abadi karena berayahkan seorang manusia yang kekal sehingga penderitaannya tidak pernah berakhir. Akhirnya dia memohon kepada Jupiter agar mencabut keabadiannya. Jupiter tidak mencabut keabadiannya, akan tetapi menjadikannya rasi bintang Sagittarius.

Capricornus (21 Desember - 19 Januari)

Capricorn adalah zodiak ke-10 berwujud kambing jantan berjanggut. Kadang-kadang sang kambing digambarkan punya ekor.

Dahulu, di Yunani ada Dewa bernama Pan. Suatu ketika, dia terpaksa terjun ke air untuk menghindari serangan monster Python. Saat melompat, dia mengubah dirinya menjadi hewan. Konon, bagian tubuhnya yang muncul dipermukaan air berubah menjadi kambing dan bagian yang berada di dalam air menjadi ikan.
Itulah sebabnya, bagi yang berzodiak Capricron, bintang yang melindungi zodiak kalian tidak begitu terang. Hanya terlihat jelas dibulan Agustus. Saturn merajai alam setelah menumbangkan kekuasaan ayahnya sendiri, Caelus. Dia mengawini salah seorang saudarinya sendiri, Cybele. Dari perkimpoian ini lahirlah 5 orang anak, yaitu Vesta, Juno, Ceres, Neptune, dan Pluto. Namun teringat akan kutukan ayahnya, Saturn menelan semua anaknya begitu mereka dilahirkan untuk menghindari bencana bagi dirinya.
Pada saat kehamilannya yg ke-6, Cybele yang berduka oleh ulah Saturn terhadap anak-anak mereka sendiri kemudian pergi ke lereng Gunung Dicte di Crete untuk melahirkan bayinya agar selamat dari incaran suaminya. Sekembalinya ke istana Saturn, Cybele berpura-pura mengerang sakit hendak melahirkan. Setelah persalinannya selesai, dia menyerahkan bungkusan bayinya kepada Saturn untuk ditelan. Tanpa memeriksa lagi,  Saturn menelan bungkusan yang diberikan oleh istrinya tersebut yang ternyata berisi sebongkah batu.
Putra keenam Saturn dan Cybele yg selamat dari kebuasan ayahnya diasuh oleh para peri di hutan lereng Gunung Dicte, terutama Melia & Adrastea. Mereka menamai bayi itu Jupiter. Para makhluk menyayangi dewa kecil tersebut. Seolah mereka tahu bahwa kelak Jupiter itulah yang akan membebaskan mereka dari cengkeraman sang tiran Saturn. Seekor kambing betina, Amalthea, setiap hari memberikan air susunya kepada Jupiter dengan kasih sayang seorang ibu, kelak setelah Jupiter berkuasa Amalthea ditempatkan di angkasa di antara para bintang menjadi rasi bintang Capricorn.
Ada juga versi yg mengatakan bahwa rasi bintang Capricorn adalah penjelmaan dari Aegipan, putra Jupiter dari Aix, seekor kambing betina, yg berwujud kambing.
Ketika monster Typhoon menyerang Olympus & memotong urat-urat Jupiter, para dew-dewi melarikan diri & menjelma menjadi hewan-hewan untuk menyelamatkan diri. Aegipan sendiri meski sudah berwujud sebagai hewan menjelma menjadi ikan, oleh karena itu rasi bintang Capricorn kerap kali dilukiskan sebagai kambing berekor ikan.
Kemudian Mercury bersama Aegipan itulah yg berhasil mencuri urat-urat Jupiter dari Typhoon & mengembalikannya kepada ayah mereka yg kemudian mengalahkan Typhoon. Sebagai tanda terima kasihnya Jupiter mengabadikan putranya sebagai rasi bintang Capricornus. 

Aquarius (20 Januari - 18 Februari)

Zodiak ke-11 ini hubungannya erat sekali dengan air. Bahkan, lambangnya pun melukiskan seorang manusia yang sedang menuangkan air (aqua) dari sungai.

Ceritanya, pada masa itu banjir melanda dimana-mana. Jadi, untuk mengurangi banjir, air itu harus dituang dulu. Itulah sebabnya, muncul manusia Aqua, yang menjadi tempat berlindung bagi kamu yang berbintang Aquarius.
Penjelmaan Catamite alias Ganymede, putra King Tros dari Troy dgn Callirhoe.
Konon Catamite memiliki perawakan & wajah yg sangat rupawan sehingga Jupiter jatuh hati padanya sehingga mengutus rajawali emasnya, Aquila untuk menculik Catamite & membawanya ke Olympus saat menggembalakan ternak ayahnya di lereng Gunung Ida untuk dijadikan pembawa cawan pribadi & kekasih Jupiter.
Sebagai gantinya Jupiter menganugerahkan kuda-kuda perkasa & pohon batu mulia kepada King Tros
Ketika Juno memperlihatkan rasa cemburu & ketidaksukaannya kepada Catamite, Jupiter justru menjadikannya rasi bintang Aquarius. Jupiter juga menjadikan Aquila rasi bintang & menempatkannya di dekat rasi bintang Aquarius untuk menjaga Catamite & untuk mengenang peristiwa penculikannya.
Konon bangsa Mesir kuno itulah yg menamai rasi bintang ini sedemikian sebab kemunculannya di langit menandai tibanya saat Sungai Nile meluap membanjiri pesisirnya & membawa lumpur hitam yang menyuburkan tanah Mesir.

Pisces (19 Februari - 20 Maret)


Zodiak ke-12 dan juga zodiak terakhir digambarkan sepasang ikan yang sedang berenang. Kedua ikan itu tidak berenang ke satu arah, tapi justru berlawanan arah. Satu melawan arus, satunya lagi mengikuti arus.

Cerita ikan yang berlawanan arah itu berkaitan dengan Aphrodite si Dewi Cinta. Aphrodite bersama Eros, temannya, harus menyelamatkan Typhon, monster berbentuk campuran ular dan manusia dari serangan berbahaya. Untuk menyelamatkan Typhon, Aphrodite dan Eros harus mengubah diri menjadi ikan. Typhon akhirnya selamat. Pisces itulah gambaran Aphrodite dan Eros. 
Penjelmaan Venus & putranya, Cupid saat monster Typhoon menyerang Olympus & memotong urat-urat Jupiter.
Mereka berdua menjelma menjadi sepasang ikan & untuk menjaga agar mereka tidak sampai terpisah mereka mengikat ekor mereka berdua menjadi satu saat berenang di lautan bintang di Via Galactea; Galaksi Bima Sakti.

Sumber: http://stevyhanny.blogspot.com/
http://www.oocities.org/haloangga/zodiak/asal_usul_zodiak6.html 

No comments:

Post a Comment